Perluas Akses Pendidikan Tinggi, Institut Nitro Sosialisasikan Program RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau) untuk Karyawan PT Permodalan Nasional Madani (PNM)

Institut Bisnis dan Keuangan Nitro Makassar kini kembali menunjukkan komitmennya dalam memperluas akses pendidikan tinggi bagi masyarakat, khususnya kalangan profesional. Dengan diselenggarakannya kegiatan Sosialisasi Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), Institut Nitro memberikan penjelasan langsung kepada karyawan PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) mengenai peluang melanjutkan studi ke jenjang S1 dan S2 melalui jalur RPL.

Kegiatan sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman yang mendalam mengenai konsep dan manfaat dari program RPL, yaitu pengakuan terhadap pengalaman kerja, pelatihan, serta capaian pembelajaran nonformal yang dapat dikonversi sehingga menjadi satuan kredit akademik. Dengan demikian, karyawan yang telah memiliki pengalaman profesional dapat menempuh pendidikan tinggi dengan lebih efisien dan terarah.

Dalam kesempatan ini, tim dari Institut Bisnis dan Keuangan Nitro memaparkan berbagai jenis program studi yang tersedia, bagaimana mekanisme pendaftarannya, serta keuntungan apa saja yang bisa diperoleh peserta melalui program RPL ini. Pihak PNM menyambut baik kegiatan ini dan menilai bahwa program RPL ini merupakan langkah yang positif dalam mendorong pengembangan kompetensi karyawan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak karyawan yang termotivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, sehingga mampu berkontribusi lebih besar dalam dunia kerja dan pengabdian kepada masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Institut Bisnis dan Keuangan Nitro akan terus berupaya menjadi mitra strategis dalam pengembangan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing di era transformasi digital.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.